Mengedit Foto Secara Profesional Menggunakan Adobe Photoshop Express

shares

Mengedit Foto Secara Profesional Menggunakan Adobe Photoshop Express – Download Adobe Photoshop Express - Apabila kalian bingung untuk mengedit foto pada smartphone kalian, dan kalian telah terbiasa dalam mengedit foto pada PC,namun merasa kebingungan bila harus mengedit foto di smartphone karena perbedaan aplikasi maupun cara kerja pada layar monitor, tak perlu khawatir, saat ini ada aplikasi edit foto dengan cara dan sistem kerja sama seperti PC yaitu Adobe Photoshop Express.

aplikasi pengedit foto berbasis android

Biasanya kita mengedit foto pada  PC dengan menggunakan aplikasi Adobe Photoshop, dimana aplikasi tersebut hanya dapat digunakan untuk PC. Namun dikarenakan jaman semakin berkembang dan waktu sering menuntut kita untuk lebih cepat bekerja, kita tidak memiliki waktu untuk mengedit foto pada PC, dan media yang paling berdampingan dengan kita adalah smartphone. Kita dapat menggunakan smartphone kita untuk mengedit foto, dengan aplikasi-aplikasi yang tersedia. Namun pada smartpone kita tidak bisa dengan leluasa mengedit foto dengan cara yang profesional.

Sekarang tak perlu khawatir, apabila kita ingin mengedit foto secara profesional walaupun pada smartphone, saat ini ada aplikasi edit foto yaitu Adobe Photoshop Express. Adobe Photoshop Express adalah aplikasi yang berbasis android unntuk mengedit foto, dengan kata lain Adobe Photoshop Express adalah versi photoshop untuk smartphone, namun sistem ataupun tool-tool yang tersedia jauh lebih simpel.

Namun Aplikasi Adobe Photoshop Express ini hanya dapat berfungsi pada smartphone yang memiliki Android 4.0.3 dan ke atas. Jika kkita menginstall aplikasi Adobe Photoshop Express di smartphone kita,  tuntutan privasi yang diminta oleh pihak Photoshop sangat sederhana, yaitu hanya storage, jaringan komunikasi, dan akun pengguna, tidak ada permintaan untuk lokasi atau pemberitahuan izin, seperti kebanyakan aplikasi yang ada. Kita juga tidak perlu untuk mendaftar untuk sebuah akun apabila menginstal pada smartphone kita, sehingga proses yang ditempuh untuk menginstallnya pun snagt mudah. Dengan memori 22 MB, aplikasi ini juga bukan sebuah aplikasi yang terlalu berat untuk penyimpanan pada smartphone.
aplikasi pengedit foto pada android

Pada tampilan Adobe Photoshop Express di smartphone, terlihat sangat mengesankan namun jelas dan sederhana. Jika Pertama kali kalian membuka aplikasi ini, maka akan terlihat sebuah Slideshow dengan petunjuk mengenai apa yang dapat dilakukan pada aplikasi ini. interface pembukanya pun hanya terdiri dari tiga tools, yaitu Open From Adobe Revel, Take A Picture, dan Open From Gallery. jika kalian memilih untuk membuka dari tool Revel, maka kalian akan membutuhkan akun Revel yang akun sebelumnya untuk Adobe, Photoshop.com atau Carousel. namun Pengambilan foto-foto dapat terjadi di aplikasi kamera bawaan ponsel kalian, tetapi sekali telah memotret, kalian akan diarahkan ke Editing Interface dari adobe Photoshop Express.

Anda dapat memperoleh keceriaanmu pada aplikasi adobe Photoshop Express, dimana kalian akan merasakan mudahnya untuk membuat foto kalian lebih menakjubkan dengan tambahan effect maupun edit filter. Pada Adobe Photoshop Express di smartphone terdapat terdapat 22 pilihan filter efek instan (ala Instragram), termasuk Vibrant, sebuah pilihan kuartet bertema musim, pilihan dua B&W yang sangat berbeda, dan beberapa Punchy dan Vivid Looks yang mengagumkan.kalian dapat memilih berbagai filter hanya dengan satu sentuhan, atau tarik jari kalian di layar untuk crop, rotate, atau menyesuaikan warna. Kalian juga dapat menambahkan filter yang bernuansa artistik seperti Soft Focus atau Sketch.


Aplikasi ini menggunakan Thumbnail Previews yang sama untuk penyesuaian gambar kecerahan, kontras, ketajaman, dan yang lainnya yang akan  menunjukkan efek yang membantu. Pada aplikasi ini pun tersedia penyesuaian foto, termasuk Shadows, Hightlights, Clarity, dan Vibrance, ditambah juga kontrol-kontrol yang umum seperti Brightness dan Contast. Kontrol-kontrol tersebut penting untuk memperbaiki gambar-gambar yang warnanya tidak seragam menyala dan membuat gambar untuk terlihat lebih pop up dari pada sebelumnya yang pucat.

Begitulah ulasan mengenai aplikasi pengedit foto berbasis android, yaitu Adobe Photoshop Express, dengan aplikasi ini, tidak hanya pada PC, kalian juga bisa untuk mengedit foto secara profesional pada Smartphone kalian. Bila ingin mendownload aplikasi ini, dibawah ini tersedia link untuk mengunduhan aplikasi ini. Selamat mencoba.

Link  Download Adobe Photoshop Express di Google Play :
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.adobe.psmobile

Link  Download Adobe Photoshop Express di iOS :
https://itunes.apple.com/en/app/adobe-photoshop-express/id331975235?mt=8

0 comments: